Kamis, 17 September 2020

Mendekatlah! Dan Foto Sobat Akan Jauh Lebih Baik!




Serpong, Tangerang Selatan, Banten, Kamis, 17 September 2020


Mendekatlah! Memang sering kali, seorang fotografer dengan alasan tertentu akan memilih untuk memotret dalam “jarak nyaman” dengan si obyek. Dan salah satu alasan yang sering dikemukakan adalah keengganan untuk berinteraksi dengan sang obyek foto. Padahal, mendekat pada obyek bukanlah hal yang berat bagi fotografer. Dan percaya atau tidak, salah satu pepatah tertua di dalam seni jeprat-jepret alias fotografi, dan dirasa masih relevan pada saat sekarang adalah: "Jika foto Anda tidak cukup bagus maka itu berarti Anda tidak cukup dekat". Pepatah ini pertama kali dijabarkan secara detil oleh Robert Capa, jurnalis foto perang Hungaria yang kesohor. Si mas Capa ini lahir pada tahun 1913, Capa berkreasi di fotografi pada saat kamera belum dilengkapi dengan berbagai inovasi teknologi dan lensa yang tersedia seperti sekarang. 



Nah, supaya mendapat hasil jepretan yang ciamik, Capa harus berada sedekat mungkin dengan obyek fotonya. Pada saat beliau mengabadikan foto-foto jurnalistik tentang pertempuran, Capa memilih untuk menempuh jalur “tak nyaman” alias berada sedekat mungkin dengan personil tantara yang sedang bertempur. Alhasil, si Robert Capa ini harus sering bermanuver memanjat bebatuan dan merangkak menembus lumpur bersama tentara di sampingnya dan juga merayap dengan desingan peluru di sekitarnya, saat berusaha berada sedekat mungkin dengan medan laga untuk mengabadikan melalui lensanya.



Hal ini mungkin tampak berbahaya, tetapi, justru dengan metode seperti ini, foto yang dihasilkan akan lebih “hidup” dan juga lebih bercerita ketimbang foto yang diambil dari jarak jauh. Walaupun di era saat ini, kamera sudah banyak yang dilengkapi dengan lensa zoom yang bisa “memperpendek” jarak, namun lensa ini juga punya kelemahan mendasar, dimana "feel" alias rasa dari fotografer akan kurang bisa selaras dengan apa yang dirasakan oleh si obyek foto. 



Jadi, tak ada salahnya untuk meniru semangat dari si Robert Capa ketika Sobat berada di luar sana bersama kamera terbaik yang Sobat miliki. 


(Baca juga artikel tentang TIPS FOTOGRAFI - "KAMERA YANG TERBAIK ADALAH KAMERA YANG KAMU MILIKI !")


Sebagian besar foto Sobat akan terlihat lebih bagus hanya dengan berada sedekat mungkin dengan si obyek foto, entah berupa objek benda, hewan, tumbuhan atau manusia yang segar bugar. Bergerak mendekat memungkinkan Sobat mencapai berbagai hal yang tidak dapat dilakukan oleh lensa zoom. Sobat dapat menemukan perspektif baru yang akan bertutur dari sudut pandang yang lebih segar atau sudut pandang yang lebih “bersenyawa” dengan si obyek foto. Jadi, keluarlah dan mulai menjepret sambil membungkuk, merangkak, dan berbaring, berguling, salto, koprol dan sebagainya. Dan Sobat akan mendapatkan foto yang berbeda dan setimpal dengan jerih payah Sobat.



Salam Jepret selalu! 


Artikel oleh: Tuntas Trisunu

#Fotografi #Fotografer #FG #Momod #kamera #Tips #Trik #Tips Fotografi #Trik Fotografi #Teknik Fotografi #Seni Fotografi #Aliran Fotografi #Genre Fotografi #Still Life Fotografi #Rule of third #Photo #Photography #Foto #BW #Model foto #Potret # Aliran fotografi #Bangunan bersejarah #Bangunan bersejarah di Jakarta Batavia #Food Photography #Foto hitam-putih #fotografer #Fotografi #Fotografi Abstrak #Fotografi Arsitektur #Fotografi Komersial #fotografi makanan #Fotografi Wajah #Gallery #Human Interest Photography #Jakarta #Jalan-jalan #Karya Foto #Sejarah Batavia #serba-serbi #Spot Fotografi #Street Photography #Teknik fotografi #Video Fotografi #Selfie #Toys Fotografi #Wedding Photography #Underwater Photography #Macro Photography #HUMAN INTEREST PHOTOGRAPHY #Lensa #Lensa Kamera #Kamera #DSLR #Mirrorless #Analog #Tripod #Kamera HP #Foto model #Komunitas fotografi #Sesi foto #Trik & Tips Fotografi #Aturan segitiga #Aturan segi empat #photoshop #Tallent #MUA