Minggu, 19 Maret 2023

Close Up dalam Beauty Photography ! – Definisi Keindahan Absolut nan Dekat (Ocehan bagian Kedua)


Beauty Photography
trisoenoe.com

Barito Kuala, Kalimantan Selatan, Minggu, 19 Maret 2023

Selamat pagi, siang, sore, dan malam Sobat jepret di seantero jagat raya. Mohon ijin untuk meneruskan apa yang sudah saya tulis sebelumnya, yang mengulik tentang Close Up dalam Beauty Photography. Dan supaya Sobat dapat paham dengan paripurna, saya persilahkan Sobat untuk mampir dan membaca celoteh saya pada artikel sebelumnya yang berjudul: "Close Up dalam Beauty Photography ! – Definisi Keindahan Absolut nan Dekat (Celoteh bagian Pertama)". Tulisan ini adalah cerita bagian kedua, silahkan disimak:

Beauty Photography
trisoenoe.com

Ekspresi tertawa

Ekspresi tertawa bisa dilakukan dengan membuka mulut lebar-lebar. Kedua bibir jangan dirapatkan dan harus terbuka hingga terlihat gigi si model. Tertawa bisa dibantu dengan menyondongkan wajah atau bahu ke depan, atau dengan membuang muka ke samping atau ke atas, bisa juga dilakukan dengan menutup sedikit bibir atau mulut si model.

Ekspresi marah

Ekspresi marah bisa dilakukan dengan banyak cara. Cara yang paling umum adalah dengan mata melotot atau pandangan yang tajam, mulut bisa dibuka lebar atau di tutup. Selain mata melotot, ekspresi marah juga bisa dilakukan dengan memicingkan mata, pandangan tajam seolah ingin memaki.

Ekspresi terkejut

Ekspresi terkejut atau kaget biasanya ditunjukan dengan membuka mulut lebar-lebar. Mata juga dibuka lebar untuk membantu kesan. Ekspresi kaget juga bisa dibantu dengan gerakan tangan.

Beauty Photography
trisoenoe.com

Posisi Kepala


Full Frontal

Posisi ini tegak lurus menghadap depan. sering disebut pose pasfoto karena mirip seperti orang yang sedang membuat pas foto.

Side Angle

Side angle bisa didapatkan dengan pose kepala dimiringkan sedikit ke kiri atau ke kanan, sudut sekitar 45 hingga 60 derajat. Sudut ini akan membuat dimensi pada bagian samping wajah.

Profile

Posisi ini didapatkan dengan pose kepala yang benar-benar menghadap ke samping sampai 90 derajat. Biasanya untuk menampilkan profil seorang model.

Back side angle

Badan membelakangi kamera, tetapi kepala diputar sedikit, sehingga wajah kelihatan tidak sampai hilang.

Back profile

Badan masih membelakangi kamera dan kepala menghadap 90 derajat ke samping, membentuk profil wajah.

Itulah Sobat, ocehan tentang Close Up dalam Beauty Photography di bagian kedua. Dan ocehan ini akan saya sambung lagi ke bagian yang ketiga, dengan judul: “Close Up dalam Beauty Photography ! – Definisi Keindahan Absolut nan Dekat (Cerita bagian Ketiga)”, semoga Sobat bisa terhibur dan bisa dapat banyak senang saat membacanya.

Tetap sehat, tetap semangat, dan seperti kata pepatah; "Hidup akan berakhir indah, dan kalau belum indah, itu artinya hidup belum berakhir!"

Salam jepret selalu.

Artikel ini diadaptasi dan ditulis ulang oleh: Tuntas Trisunu

#Fotografi #Fotografer #FG #Momod #kamera #Tips #Trik #Tips Fotografi #Trik Fotografi #Teknik Fotografi #Seni Fotografi #Aliran Fotografi #Genre Fotografi #Still Life Fotografi #Rule of third #Photo #Photography #Foto #BW #Model foto #Potret # Aliran fotografi #Bangunan bersejarah #Bangunan bersejarah di Jakarta Batavia #Food Photography #Foto hitam-putih #fotografer #Fotografi #Fotografi Abstrak #Fotografi Arsitektur #Fotografi Komersial #fotografi makanan #Fotografi Wajah #Gallery #Human Interest Photography #Jakarta #Jalan-jalan #Karya Foto #Sejarah Batavia #serba-serbi #Spot Fotografi #Street Photography #Teknik fotografi #Video Fotografi #Selfie #Toys Fotografi #Wedding Photography #Underwater Photography #Macro Photography #HUMAN INTEREST PHOTOGRAPHY #Lensa #Lensa Kamera #Kamera #DSLR #Mirrorless #Analog #Tripod #Kamera HP #Foto model #Komunitas fotografi #Sesi foto #Trik & Tips Fotografi #Aturan segitiga #Aturan segi empat #photos

Rabu, 08 Maret 2023

Close Up dalam Beauty Photography ! – Definisi Keindahan Absolut nan Dekat (Celoteh bagian Pertama)


Beauty Photography
trisoenoe.com

Barito Kuala, Kalimantan Selatan, Rabu, 8 Maret 2023

Salam jumpa rekan-rekan jepret semuanya. 

Pada artikel tiga babak ini, saya akan coba mengulas tentang satu aliran alias genre dalam fotografi, yang sejatinya akan jadi semakin mempesona seandainya dikombinasikan dengan genre yang lain. Genre tersebut adalah fotografi close up dan beauty photography

Foto close up adalah foto yang memfokuskan kepada bagian kepala model saja. Foto close up biasanya digunakan pada foto beauty atau kecantikan.

Pada sebuah foto close up, seperti foto ciamik diatas, ada beberapa hal yang perlu diperhatikan oleh model dalam berpose, yaitu:

Ekspresi


Ekspresi wajah merupakan salah satu bentuk “Bahasa” yang umum digunakan untuk menyampaikan emosi seseorang.

Beberapa ekspresi yang umum ditemui diantaranya seperti ekspresi bahagia, tersenyum, tertawa, marah, sedih, menangis, datar, dan banyak macam lagi. Ekspresi model pada sebuah foto sangatlah penting, karena akan mempengaruhi suasana dari sebuah foto. Ekspresi model juga harus disesuaikan dengan tema dari foto tersebut.

Dan inilah beberapa macam ekspresi yang umum alias sering kita temukan:

Beauty Photography
trisoenoe.com

Ekspresi datar

Ekspresi datar adalah ekspresi yang tidak memancarkan aura apapun alias “flat”, tidak senang ataupun sedih, usahakan tatapan mata si model kosong menerawang. Ekspresi datar bisa ditampilkan dengan wajah agak merenung atau melamun. Untuk membantu ekspresi datar, selain menatap ke kamera, wajah bisa juga menatap ke arah bawah atau atas.

Beauty Photography
trisoenoe.com

Ekspresi sedih

Ekspresi sedih biasanya disampaikan melalui bahasa tubuh yang spesifik, seperti menangis, mata terpejam, atau sedang termenung. Ekspresi menangis agak sulit dilakukan, terutama jika tidak sedang bersedih. Untuk mensiasatinya, bisa menggunakan obat tetes mata (supaya terlihat efek menangis) atau dengan mengingat hal-hal yang pedih dan menyakitkan (seperti utang yang sudah jatuh tempo, atau undangan pernikahan dari mantan, dan seterusnya).

Beauty Photography
trisoenoe.com

Ekspresi tersenyum

Ekspresi tersenyum paling sering dijumpai pada foto kasual. Dengan tersenyum, orang yang akan melihat foto kita akan merasakan atmosfer yang nyaman dan menyenangkan. Jangan senyum dengan menyunggingkan satu sudut bibir saja. Senyum model gini kurang sedap dimata dan bikin kesan kaku alias kurang menyenangkan.

Demikianlah Sobat, celoteh tentang Close Up dalam Beauty Photography di bagian pertama. Dan penuturan ini akan saya teruskan ke bagian yang kedua, dengan judul: “Close Up dalam Beauty Photography ! – Definisi Keindahan Absolut nan Dekat (Ocehan bagian Kedua)”, semoga Sobat bisa terhibur karenanya.

Tetap sehat, tetap semangat, dan seperti kata pepatah; "Apapun yang terjadi, tetaplah bernapas!"

Salam jepret selalu.

Artikel ini diadaptasi dan ditulis ulang oleh: Tuntas Trisunu

#Fotografi #Fotografer #FG #Momod #kamera #Tips #Trik #Tips Fotografi #Trik Fotografi #Teknik Fotografi #Seni Fotografi #Aliran Fotografi #Genre Fotografi #Still Life Fotografi #Rule of third #Photo #Photography #Foto #BW #Model foto #Potret # Aliran fotografi #Bangunan bersejarah #Bangunan bersejarah di Jakarta Batavia #Food Photography #Foto hitam-putih #fotografer #Fotografi #Fotografi Abstrak #Fotografi Arsitektur #Fotografi Komersial #fotografi makanan #Fotografi Wajah #Gallery #Human Interest Photography #Jakarta #Jalan-jalan #Karya Foto #Sejarah Batavia #serba-serbi #Spot Fotografi #Street Photography #Teknik fotografi #Video Fotografi #Selfie #Toys Fotografi #Wedding Photography #Underwater Photography #Macro Photography #HUMAN INTEREST PHOTOGRAPHY #Lensa #Lensa Kamera #Kamera #DSLR #Mirrorless #Analog #Tripod #Kamera HP #Foto model #Komunitas fotografi #Sesi foto #Trik & Tips Fotografi #Aturan segitiga #Aturan segi empat #photos

Selasa, 07 Maret 2023

6 (Enam) Tips Mendapatkan Foto Sunset yang Ciamik dengan kamera Handphone (Tulisan Bagian Kedua)


Foto Senja
trisoenoe.com

Barito Kuala, Kalimantan Selatan, Selasa, 7 Maret 2023

Apa kabar rekan-rekan Sobat jepret semuanya. Perkenankan saya untuk menyambung tulisan sebelumnya, yang mengulas tentang memotret senja dengan kamera HP. Dan supaya Sobat dapat menyimak dengan baik, silahkan Sobat mampir dan baca tulisan saya pada artikel sebelumnya yang berjudul: "6 (Enam) Tips Mendapatkan Foto Sunset yang Ciamik dengan kamera Handphone (Tulisan Bagian Pertama)". Tulisan ini adalah cerita bagian kedua, silahkan disimak:

Kalau pada artikel sebelumnya, sudah diterangkan tentang tips pertama sampai tips keempat, maka yang akan kita bahas saat ini adalah tips kelima dan keenam, yaitu:

Foto Senja
trisoenoe.com

5. Arahkan kamera hp pada bagian langit yang ingin di potret. 

Rendahkan pencerahan pada kamera supaya cahaya yang unik dan kharakter senja bisa terabadikan secara maksimal oleh kamera. Lebih ciamik lagi, jika objek sekitarnya menjadi seperti siluet.

Foto Senja
trisoenoe.com

6. Jangan segan untuk mengedit foto senja jika hasilnya kurang maksimal.

Jika ternyata foto yang Sobat ambil dirasa masih kurang ciamik, tak ada salahnya kalau Sobat Kutak-katik lagi jepretan tersebut, supaya sisi eksotis dari senja bisa muncul ke permukaan. Mungkin kecerahannya dikurangi, atau digeser “kehangatan” nya agar warna jingga dari si Senja bisa semakin dominan. 

Foto Senja
trisoenoe.com

Sobat, demikianlah enam tips untuk mendapatkan foto senja yang ciamik dan cantik dengan kamera handphone. Sebenarnya, ada banyak sekali tipsnya, kalua tidak salah, ada sekitar 794 tips. Tapi yang penting hanya ada enam saja, sedangkan sisanya hanya tips yang kurang penting atau malah teramat sangat penting (tapi sayangnya, saya sama sekali tidak tahu tips yang teramat penting tersebut !). So, sebaiknya kita batasi hanya enam tips saja.

Semoga dapat bermanfaat untuk saya dan Sobat.

Tetap Sehat, Tetap Semangat, dan teruslah menjepret!

Artikel ini diadaptasi dan ditulis ulang oleh: Tuntas Trisunu

Sumber:

Artikel di Kompasiana.com dengan judul "Cara Mendapatkan Foto Sunset yang Bagus Hanya dengan Handphone"


Penulis: Eka Meylana Asmarani

#Fotografi #Fotografer #FG #Momod #kamera #Tips #Trik #Tips Fotografi #Trik Fotografi #Teknik Fotografi #Seni Fotografi #Aliran Fotografi #Genre Fotografi #Still Life Fotografi #Rule of third #Photo #Photography #Foto #BW #Model foto #Potret # Aliran fotografi #Bangunan bersejarah #Bangunan bersejarah di Jakarta Batavia #Food Photography #Foto hitam-putih #fotografer #Fotografi #Fotografi Abstrak #Fotografi Arsitektur #Fotografi Komersial #fotografi makanan #Fotografi Wajah #Gallery #Human Interest Photography #Jakarta #Jalan-jalan #Karya Foto #Sejarah Batavia #serba-serbi #Spot Fotografi #Street Photography #Teknik fotografi #Video Fotografi #Selfie #Toys Fotografi #Wedding Photography #Underwater Photography #Macro Photography #HUMAN INTEREST PHOTOGRAPHY #Lensa #Lensa Kamera #Kamera #DSLR #Mirrorless #Analog #Tripod #Kamera HP #Foto model #Komunitas fotografi #Sesi foto #Trik & Tips Fotografi #Aturan segitiga #Aturan segi empat #photos

Senin, 06 Maret 2023

6 (Enam) Tips Mendapatkan Foto Sunset yang Ciamik dengan kamera Handphone (Tulisan Bagian Pertama)


Foto Senja
trisoenoe.com

Barito Kuala, Kalimantan Selatan, Senin, 6 Maret 2023

Sunset adalah saat dimana matahari tenggelam atau biasanya di sebut dengan "senja". Biasanya sinar matahari yang dihasilkan akan sangat apik dan penuh warna, seperti jingga, ungu, dan kuning. Bagi para fotografer penikmat foto senja, tentu hal tersebut terlihat indah dan terkadang ingin dapat diabadikan secara maksimal melalui foto. 

Dibawah ini adalah 6 (Enam) Tips memotret sunset agar terlihat bagus hanya dengan menggunakan kamera Hp.

Foto Senja
trisoenoe.com

1. Pastikan kalau Sobat memiliki Hp yang ada kameranya

Ini adalah tips yang paling penting sekaligus paling krusial dari seluruh tips yang ada. Sebabnya? Mohon maaf, saya enggan untuk menerangkan lebih jauh mengapa tips nomor satu ini menjadi tips yang paling penting. Sobat pikir sendiri sajalah! 

2. Pastikan lensa kamera Hp Sobat bersih dari segala noda 

Ini adalah hal penting yang harus Sobat lakukan sebelum mulai menjepret si senja nan indah. Sehebat apapun moment yang Sobat jepret, kalau lensa kamera pada HP Sobat ternyata kotor, dijamin hasilnya tak akan maksimal, bahkan bisa cemong atau blur. 

Foto Senja
trisoenoe.com

3. Cari spot foto yang bagus dan tepat 

Ini juga langkah yang wajib dilakukan. Biasanya spot pada ruang bebas alias ruang terbuka, senja akan terlihat lebih ciamik, contohnya seperti di sawah, lapangan, di rel kereta, atau di tempat lainnya, pantai atau danau. Hindari spot foto yang tidak memiliki akses pada matahari senja, seperti dalam sumur, dalam septic tank, dalam selimut, dan sebagainya.

Foto Senja
trisoenoe.com

4. Pastikan memotret pada saat yang tepat 

Saat yang paling tepat untuk memotret senja yaitu saat sore menjelang malam (alias di saat senja). Karena, jika Sobat memotret pada saat siang hari, itu namanya foto siang. Dan kalau Sobat memotret pada malam hari, itu namanya foto malam.

Demikianlah Sobat, penuturan tentang 6 (Enam) Tips Mendapatkan Foto Sunset yang Ciamik dengan kamera Handphone di bagian pertama. Dan penuturan ini akan saya teruskan ke bagian yang kedua, dengan judul: “6 (Enam) Tips Mendapatkan Foto Sunset yang Ciamik dengan kamera Handphone (Tulisan Bagian Kedua)”, semoga Sobat bisa bahagia Ketika membacanya.

Tetap Sehat, Tetap Semangat.

Salam jepret selalu.

Artikel diadaptasi dan ditulis ulang oleh: Tuntas Trisunu

Sumber:

Artikel di Kompasiana.com dengan judul "Cara Mendapatkan Foto Sunset yang Bagus Hanya dengan Handphone"


Penulis: Eka Meylana Asmarani

#Fotografi #Fotografer #FG #Momod #kamera #Tips #Trik #Tips Fotografi #Trik Fotografi #Teknik Fotografi #Seni Fotografi #Aliran Fotografi #Genre Fotografi #Still Life Fotografi #Rule of third #Photo #Photography #Foto #BW #Model foto #Potret # Aliran fotografi #Bangunan bersejarah #Bangunan bersejarah di Jakarta Batavia #Food Photography #Foto hitam-putih #fotografer #Fotografi #Fotografi Abstrak #Fotografi Arsitektur #Fotografi Komersial #fotografi makanan #Fotografi Wajah #Gallery #Human Interest Photography #Jakarta #Jalan-jalan #Karya Foto #Sejarah Batavia #serba-serbi #Spot Fotografi #Street Photography #Teknik fotografi #Video Fotografi #Selfie #Toys Fotografi #Wedding Photography #Underwater Photography #Macro Photography #HUMAN INTEREST PHOTOGRAPHY #Lensa #Lensa Kamera #Kamera #DSLR #Mirrorless #Analog #Tripod #Kamera HP #Foto model #Komunitas fotografi #Sesi foto #Trik & Tips Fotografi #Aturan segitiga #Aturan segi empat #photos

Sabtu, 04 Maret 2023

Beauty Photography (Atawe Foto yang Mengusung Kecantikan), Satu Aliran dalam Fotografi, dan Penuturannya (Renungan Bagian Ketiga)


Portrait dalam Hitam dan Putih
Beauty Photography
trisoenoe.com

Barito Kuala, Kalimantan Selatan, Sabtu, 4 Maret 2023

Apa kabar rekan-rekan Sobat jepret semuanya. Mohon ijin untuk menyambung khayalan saya sebelumnya, yang mengulas tentang Beauty Photography (Atawe Foto Cantik). Dan supaya Sobat dapat pusing dengan lebih dahsyat, ada baiknya Sobat mampir dan membaca tulisan saya pada postingan sebelumnya yang berjudul: "Beauty Photography (Atawe Foto Cantik), Satu Aliran dalam Fotografi, dan Penuturannya (Cerita Bagian Kedua)". Tulisan ini adalah obrolan bagian yang penghabisan, silahkan disimak:

2. Peran penting model

Pada beberapa kasus, pemilihan model yang tepat untuk beauty shot akan sangat berpengaruh pada keberhasilan pemotretan hingga mendapatkan foto beauty yang memuaskan. Walaupun demikian, ada kalanya sang fotografer tidak memiliki “kekuasaan” untuk memilih modelnya (biasanya pada kasus, dimana model sudah ditentukan oleh brand (misal brand ambassador).

Portrait dalam Hitam dan Putih
Beauty Photography
trisoenoe.com

3. Pencahayaan yang pas dan sesuai

Memang tidak perlu teknik memotret yang eksperimental, tapi fotografer yang ingin memotret beauty shot pastilah paham lighting. Baik natural ataupun artifisial. Pemanfaatan dan penggunaan lighting saat pemotretan akan menentukan hasil akhir foto beauty.

Portrait dalam Hitam dan Putih
Beauty Photography
trisoenoe.com

4. Tidak terlalu bergantung pada digital imaging

Walaupun saat ini banyak sekali program editing foto, yang sanggup merekayasa foto hingga semakin cantik dan semakin “fantastis”, fotografer yang tulen tidak akan seratus persen bergantung pada program-program tersebut. Fotografer yang idealis akan berusaha semaksimal mungkin untuk mendapat jepretan asli yang paling baik dan layak. Dengan hasil foto yang maksimal, pastinya hanya perlu sedikit sentuhan digital imaging untuk memperhalus hasil foto.

Demikianlah Sobat jepret, penuturan saya tentang “Beauty Photography”, yang saya bagi menjadi tiga bagian artikel. Semoga bisa bermanfaat sebagai bahan obrolan saat ngopi.

Sumber:

Beberapa Sobat fotografer yang nyambi sebagai seniman tulen
(Celoteh yang baru bisa mawujud dengan sesaji berupa beberapa gelas kopi dan belasan batang rokok, dan tambahan berupa mie instant rebus lengkap dengan telor serta kerupuk)

#Fotografi #Fotografer #FG #Momod #kamera #Tips #Trik #Tips Fotografi #Trik Fotografi #Teknik Fotografi #Seni Fotografi #Aliran Fotografi #Genre Fotografi #Still Life Fotografi #Rule of third #Photo #Photography #Foto #BW #Model foto #Potret # Aliran fotografi #Bangunan bersejarah #Bangunan bersejarah di Jakarta Batavia #Food Photography #Foto hitam-putih #fotografer #Fotografi #Fotografi Abstrak #Fotografi Arsitektur #Fotografi Komersial #fotografi makanan #Fotografi Wajah #Gallery #Human Interest Photography #Jakarta #Jalan-jalan #Karya Foto #Sejarah Batavia #serba-serbi #Spot Fotografi #Street Photography #Teknik fotografi #Video Fotografi #Selfie #Toys Fotografi #Wedding Photography #Underwater Photography #Macro Photography #HUMAN INTEREST PHOTOGRAPHY #Lensa #Lensa Kamera #Kamera #DSLR #Mirrorless #Analog #Tripod #Kamera HP #Foto model #Komunitas fotografi #Sesi foto #Trik & Tips Fotografi #Aturan segitiga #Aturan segi empat #photos